Best Entries in This Week

Ledakan Bom dari Sebuah Paket Buku Mencurigakan



Sebuah bom meledak di Kantor Berita 68 H Utan Kayu. Bom itu meledak sebelum tim gegana datang.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Sutarman, mengaku sudah mendapatkan laporan dari tim di lapangan. Sebelumnya, Kantor Berita 68 H mendapatkan kiriman dan ancaman bom. "Ada bungkusan semacam buku," kata Sutarman di Mapolda Metro, Selasa 15 Maret 2011.

"Setelah itu, Gegana belum datang, kemudian Kasat Serse mengotak-atik bungkusan itu dan akhirnya meledak. Tangannya terluka. Sementara itu yang saya tahu," ujarnya. "Saya langsung meluncur ke TKP (Tempat Kejadian Perkara)."

Seperti diberitakan, sekitar pukul 16.00 WIB, paket tersebut meledak. Informasi yang diterima VIVAnews.com, menyebutkan bahwa tiga orang luka-luka karena ledakan itu. Semua korban telah dilarikan ke rumah sakit.

Paket coklat itu berisi buku lengket yang dkirim seseorang bernama Sulaiman Azhar yang beralamat di Jalan Bahagia, Gg Panser No 29, Ciomas Bogor, Jawa Barat.

Menurut Saidiman, Juru Bicara Komunitas Utan Kayu, kiriman paket itu sampai sekitar pukul 10.00 WIB, Selasa siang, 15 Maret 2011. Paket baru dibuka pukul 13.30 WIB, dan terlihat ada buku dan sejumlah kabel dan batu batre di dalamnya. Mencurigai itu bom, Saidiman melaporkannya kepada polisi. (umi)

SUMBER : VIVANEWS.COM
Share

Artikel Terkait:

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...